-->

JENIS-JENIS ANTENA WIRELESS




Assalamu'alaikum wr.wb

A.PENDAHULUAN

    Alhamdulillahi robbil 'aalamiin wassholatu wassalamu 'ala rosulillahi wa 'ala aalihi wa shohbihi ajma'iin.

B.LATAR BELAKANG

    Saat ini, WiFi sudah menjadi kebutuhan primer bagi sebagian besar masyarakat kita. Hal ini tidak lepas dari penggunaan gadget dan aplikasinya yang berhubungan dengan internet, seperti bisnis online atau penggunaan jasa. Semua hal yang dilakukan secara online tersebut, sudah pasti membutuhkan sinyal WiFi. Agar sinyal WiFi tersebut dapat masuk ke dalam gadget atau komputer, dibutuhkan antena WiFi.

Secara umumnya, fungsi dari antena WiFi adalah untuk menerima sekaligus menyalurkan sinyal WiFi ke gadget, laptop, maupun komputer Anda. Seiring dengan perkembangan teknologi, kini telah ada beberapa jenis antena WiFi yang bisa Anda gunakan sesuai kebutuhan. Nah, bagi Anda yang sedang membutuhkan antena WiFi, penting kiranya menyimak beberapa macam jenis antena pemancar wifi serta fungsinya berikut ini.

C.MAKSUD DAN TUJUAN

    Untuk mengetahui macam-macam antena untuk jaringan wireless beserta fungsinya agar tepat dalam memilih antena.

D.ALAT DAN BAHAN
  • Laptop
  • Koneksi Internet
E.PENGERTIAN

   Antena wireless ---> Alat yang digunakan untuk menangkap sinyal wireless yang kemudian dikirimkan ke perangkat yang tersambung dengan antena tersebut.
 
F.PEMBAHASAN


  •  Antena Grid 
   Secara fisik, bentuk dari antena ini seperti jaring. Sayangnya, cakupan dari antena ini hanya searah. Selain itu, dibutuhkan antena pemancar yang diletakkan di tempat lain agar antena ini dapat menangkap sinyal WiFi. Saat antena grid diletakkan mengarah pada antena pemancar maka diperoleh sinyal yang kuat.
Adapun fungsi dari antena grid adalah menerima sekaligus mengirimkan sinyal data yang diperolehnya dengan menggunakan sistem gelombang radio. Ada dua frekuensi dari sistem gelombang radio yang digunakan pada antena ini, yaitu 2.4 GHz dan 5 GHz.

  • Antena Omni
  Untuk antena jenis ini, bentuknya mirip tongkat dengan ukuran lebih kecil. Dibandingkan antena grid, cakupan antena omni lebih luas dan menyebar ke semua arah dengan membentuk semacam lingkaran. Namun, meskipun cakupannya cukup luas, jangkauannya tetaplah pendek. Biasanya, antena ini digunakan oleh sekolah-sekolah, supermarket, perkantoran, bahkan warung tenda yang menyediakan WiFi. 
  • Antena Sectoral
   Jenis antena pemancar wifi yang mirip dengan antena omni ini mampu menampung 5 klien sekaligus. Antena ini mempunyai cakupan yang tidak begitu luas, namun mampu menjangkau jarak lebih jauh. Pada umumnya, antena ini dipasang secara vertikal dengan sectoral sudut hingga 120 derajat. Namun, tak jarang juga yang memasangnya secara horisontal. Antena sectoral ini biasanya digunakan oleh tower GSM HP. 
  • Antena Flat Panel
  • Antena Yagi
 
  Prinsip kerja dari jenis antena pemancar wifi yang mempunyai bentuk seperti ikan teri ini hampir sama dengan antena grid. Cakupan yang dimilikinya hanya searah sehingga harus diarahkan pada antena pemancar di tempat lain. Perbedaan mencolok antara antena yagi dan grid terletak pada bentuk dan penggunaannya. Tidak seperti antena grid, antena yagi terdiri dari tiga bagian, yaitu driven, reflector, dan director. Antena yagi juga sangat jarang digunakan dalam sebuah jaringan.


  •  Antena PVC
 
Jenis antena pemancar wifi ini terbuat dari pipa PVC yang dilapisi alumunium foil. Tak heran jika antena ini tidak akan berkarat meskipun dipasang di luar ruangan. Keunggulan lainnya adalah tahan terhadap berbagai cuaca serta mudah saat dipasang. Sayangnya, antena ini hanya bisa mencakup sinyal dalam jarak dekat,sekitar 200 sampai 300 meter saja.



  • Antena 8 Quad
 
Pada dasarnya, jenis antena pemancar wifi ini merupakan bagian dari antena sectoral. Sebab, pola radiasinya masih dalam satu arah jika dibuat sudut arah yang lebar. Biasanya, antena ini sering digunakan untuk antena access point saat klien berada di sebuah area.

  •   Antena Solid Disc


  • Antena Point to Point


  • Antena Point to Point(Dual Nstream)



  • Antena Point to Multipoint



  • Antena WDS
   WDS (Wireless Sistem Distribusi) adalah cara terbaik bagaimana untuk menghubungkan banyak jalur akses dan memungkinkan pengguna untuk memindahkan sekitar tanpa mendapatkan terputus dari jaringan.
G.WAKTU YANG DIPERLUKAN

   -+30 menit

H.HASIL YANG DI DAPATKAN
  • Mengetahui jenis-jenis antena.
  • Bisa memilih antena sesuai keperluan kita.
I.KESIMPULAN

    Dengan adanya artikel ini kita menjadi lebih tahu jenis antena mana yang akan kita gunakan sesuai fungsinya.
K.PENUTUP

   Sekian yang dapat saya sampaikan,mohon ma'af apabila ada kesalahan wabillahi taufiq wal hidayah.

Wassalamu'alaikum wr.wb

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "JENIS-JENIS ANTENA WIRELESS"

Post a Comment

iklan