-->

KONFIGURASI MONITORIX DI SERVER

Assalamu'alaikum sobat IT semua,terima kasih karena telah mengikuti terus artikel yang saya tulis.Pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang monitorix,ada yang tau monitorix tidak,jika ada yang belum boleh membaca penjelasan di bawah ini..

Monitorix merupakan aplikasi free open source, yang dapat dibilang ringan yang digunakan untuk memonitoring sebuah system yang dirancang untuk memantau layanan dan sumber daya sistem sebanyak mungkin.

Terkadang kita perlu memonitoring server kita untuk berjaga-jaga apakah ada suatu hal janggal pada server kita supaya cepat untuk di tindak lanjutin nah untuk memonitoring ini ktia dapat menggunakan program monitorix.

Alat & Bahan:

  • OS Server / Linux 
  • Paket Monitorix dengan format .deb ( download disini )

Lanjut ke penginstallan.

1.Pastikan kalian terlebih dahulu mempunyai paket monitorix dengan format deb dan masukkan ke dalam sebuah folder / directory .

2.Buka Terminal linux kalian masuk ke mode root

Sebelum kita menginstall alat monitorix kita memerlukan beberapa paket untuk mendukung monitorix ini yaitu paket rrdtool perl libwww-perl libmailtools-perl libmime-lite-perl librrds-perl libdbi-perl libxml-simple-perl libhttp-server-simple-perl libconfig-general-perl libio-socket-ssl-perl

3.Untuk menginstallnya gunakan perintah

apt-get install rrdtool perl libwww-perl libmailtools-perl libmime-lite-perl librrds-perl
libdbi-perl libxml-simple-perl libhttp-server-simple-perl libconfig-general-perl libio-socket-ssl-perl


4.Jika sudah terinstall kita masuk ke folder ke lokasi kita menyimpan file monitorix tadi, lalu kita install dengan perintah

dpkg -i "nama_paket"

Jika pada penginstall monitorix muncul pesan error masukkan perintah " apt-get install -f " lalu reboot dengan perintah "reboot"

5.Sesudah itu kita cek ip perangkat kita dengan perintah " ifconfig "

   IP Saya : 10.136.20.196


6.Lalu buka melalui browser pada kolom url masukkan
IP_Server:8080/monitorix

7.Nanti akan muncul tampilan seperti dibawah ini klik ok,

 kemudian akan muncul tampilan seperti dibawah ini


   Dengan menggunakan monitorix ini kita dapat melihat apa saja yang sedang terjadi pada system kita .Sekian yang dapat saya sampaikan,mohon ma'af apabila ada kesalahan dalam penulisan artikel kali ini.Saya akhiri wabillahi taufiq wal hidayah.


Wassalamu'alaikum wr.wb

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "KONFIGURASI MONITORIX DI SERVER"

Post a Comment

iklan